3 Standar Ukuran Kontainer & Ragam Tipe Yang Perlu di Ketahui

Bismillahirrohmanirrohim

Dalam bidang eksport import, tentu saja kontainer atau peti kemas ini menjadi salah satu elemen yang tidak bisa dipisahkan. Ya, jelas demikian, sebab kontaner itu sendiri berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan atau menampung logistik dalam jumlah yang banyak.

3 Standar Ukuran Kontainer & Ragam Tipe Yang Perlu di Ketahui

Dengan menggunakan kontainer, pastinya dapat memudahkan kita dalam proses pengiriman barang berskala besar melalui berbagai moda transportasi, seperti truk, kapal laut, kereta api, hingga pesawat terbang. 

Pada dasarnya, kontainer akan dibedakan berdasarkan jenis dan ukuran. Nah, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan membahas seputar ukuran dimensi kontainer beserta fungsinya. 

baca juga : Spesifikasi & Harga 15 Tipe Pompa Air Shimizu Paling Lengkap

Jenis Kontainer Dibedakan Berdasarkan Ukuran

Sebagaimana yang sudah disebutkan pada ulasan diatas tadi, bahwa kontainer akan dibedakan berdasarkan ukurannya. Menurut informasi yang didapat, umumya material kontainer terbuat dari bahan alumunium dan baja. Hal itu bukan tanpa alasan, karena material baja dan alumunium sudah terbukti kokoh. 

Namun, kedua material tersebut kebanyakan diaplikasikan untuk kontainer jenis dry container standar dan general purposes container. Adapun mengenai ukuran dimensi kontainer yang menjadi standarnya seperti berikut:

Standar ukuran kontainer 20 40 45 Feet
Sumber : https://www.cargoimportservice.com/


Tipe Ukuran Luar Ukuran Dalam Berat kotor
Panjang Lebar Tinggi Panjang Lebar Tinggi
20 Ft 6 m 2,4 m 2,6 m 5,8 m 2,3 m 2,4 m 24 ton
40 Ft 12,1 m 2,4 m 2,6 m 12 m 2,3 m 2,3 m 30,48 ton
45 Ft 13,7 m 2,4 2,9 13,5 m 2,3 2,7 m 30,48 ton

Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Peti_kemas

  • Container 20 ft

Perlu kalian ketahui, kontainer ukuran 20 ft adalah kontainer dengan standar ukuran international standard organization (ISO) yang sering digunakan sampai saat ini. Ya, terlebih untuk proses pengiriman melalui jalur air, entah itu menggunakan kapal pesiar maupun kapal feri. 

Pada ukuran luarnya, Container 20 ft mempunyai panjang 29 ft dan lebar 8 ft. Sedangkan ukuran tingginya mencapai sekitar 8,6 ft. Dengan kata lain, ukuran dimensi jenis Container 20 ft ini memiliki panjang 6,06 m, lebar 2,44 m, dan tinggi 2,56 m. 

Adapun mengenai ukuran bagian dalamnya yang mempunyai panjang 5,29 m, lebar 2,34 m, dan tinggi 2,38 m. Itu artinya, kapasitas pada Container 20 ft ini bisa digunakan untuk menampung barang hingga sebesar 33 kubik meter. Saat ditimbang dalam keadaan kosong, bobot Container 20 ft diperkirakan mencapai 22,1 ton. 

  • Container 40 ft

Dari namanya saja sudah sangat jelas, yang mana ukuran Container 40 ft ini dua kali lebih panjang dari jenis Container 20 ft tadi. Secara otomatis, biaya sewa untuk penggunaan Container 40 ft juga menjadi lebih mahal ketimbang Container 20 ft. Tentu saja Container 40 ft ini sangat ideal digunakan untuk pengiriman barang logistik dalam jumlah yang sangat besar. 

Ukuran luar Container 40 ft ini memiliki panjang 12,19 m, lebar 2,44 m, dan tinggi 2,56 m. Sementar ukuran bagian dalamnya memiliki panjang 12,4 m, lebar 2,31 m, dan tinggi 2,38 m. 

Mengingat ukuran dimensinya yang seperti demikian, maka tak heran jika kontainer tersebut mampu menampung barang hingga sebesar 67,3 kubik meter. Adapun mengenai bobot kosong pada Container 40 ft ini yang mencapai 27,396 ton. 

  • Container 45 ft

Untuk jenis ini hampir mirip dengan kontainer berukuran 40 Ft, namun berbeda sedikit dan merupakan peti kemas dengan ukuran paling besar.

Tipe Kontainer yang Berdasarkan Fungsinya

Tak hanya dibedakan dari segi ukuran, kontainer juga akan dibedakan yang berdasarkan fungsinya. Adapun mengenai beberapa tipe kontainer yang akan dibahas seperti di bawah ini:

  • Dry Container Standard
    jenis kontainer 1 Dry Container Standard

Tipe Dry Container Standard ini sering juga disebut dengan nama General Purpose Container. Menurut kabar yang beredar, Dry Container Standard merupakan tipe container yang paling umum digunakan lho. 

Tipe container yang satu ini benar-benar ideal digunakan untuk menunjang kegiatan eksport - import barang, karena bentuknya yang bisa menutupi semua bagian. 

Dengan menggunakan Tipe Dry Container Standard, tentu saja semua barang yang ada di dalamnya akan terlindungi dari berbagai factor seperti cuaca, benturan, dan lain sebaganya. Itu sebabnya, mengapa tipe Dry Container Standard selalu diandalkan untuk pengiriman logistic yang berbahan kering. 

baca juga : Pompa air sanyo, Panasonic vs Shimizu

  • High Cube
    Jenis kontainer 2 High Cube

Jika dilihat dari bentuknya secara keseluruhan, sekilas memang tidak ada yang beda antara container High Cube dengan tipe Dry Container Standard tadi. Namun, yang menjadi pembedanya terdapat ukuran tinggi. Ya, kontainer High Cube ini lebih tinggi 1 ft dari Dry Container Standard. 

Secara otomatis, daya tampung pada kontainer High Cube ini tentunya lebih besar. Adapun ukuran yang umumnya dijumpai pada kontainer tipe High Cube, yakni sekitar 40 ft. 

  • Flat Rack Container
    Tipe Flat Rack Container

Bisa dibilang bahwa Flat Rack Container ini sangat berbeda dengan kedua tipe kontainer diatas tadi. Hal itu bukan tanpa alasan, karena Flat Rack Container mempunyai dua sisi dinding yang dapat dilipat sehingga akan membuat tampilannya menjadi rata. 

Kendati dindingnya bisa dilipat, namun dinding tersebut sudah terbukti cukup stabil sehingga sangat ideal digunakan untuk pengiriman barang yang ukurannya besar, seperti kendaraan roda empat, material konstruksi, dan logistic berukuran besar lainnya.

  • Open Top Container
    Ragam Tipe Open Top Kontainer

Tipe kontainer berikutnya yang akan dibahas, yaitu bernama Open Top Container. Apabila Flat Rack Container tadi memiliki sisi dinding yang bisa dilepas, maka tipe Open Top Container ini memiliki bagian atap yang bisa dibuka. 

Sehingga tak heran jika tipe kontainer yang satu ini menjadi solusi paling tepat untuk memuat barang-barang yang susah dimasukkan melalui pintu biasa. Pada umumnya, Open Top Container digunakan untuk memuat barang-barang yang proses pengangkatannya menggunakan crane. 

  • Open Side Storage Container 
    3 standar ukuran dan jenis Open Side Storage Container

Sebenarnya Open Side Storage Container ini sangat mirip dengan tipe Dry Container Standard. Akan tetapi, Open Side Storage Container mempunyai pintu yang dapat dibuka secara keseluruhan. Dengan keunggulannya tersebut, tentu saja kegiatan bongkar muat barang akan menjadi lebih praktis. Ya, terutama untuk jenis barang-barang yang cukup sulit dimasukkan melalui pintu biasa. 

  • Double Doors Container
    Tipe Double Doors Container

Double Doors Container mempunyai pintu pada kedua ujungnya yang dapat dibuka, sehingga bisa mempermudah kegiatan bongkar muat barang. Terlebih untuk jenis-jenis barang yang berukuran panjang seperti baja dan besi, sehingga tipe Double Doors Container ini menjadi solusi terbaiknya. 

  • Insulated Thermal Container
    Jenis Insulated Thermal Container

Tipe kontainer terakhir yang akan dibahas, yakni berupa Insulated Thermal Container. Salah satu keunggulan dari tipe kontainer yang satu ini, yaitu adanya fitur untuk menjaga suhu di dalamnya menjadi lebih stabil. 

Bukan hanya itu, Insulated Thermal Container juga mempunyai dinding yang sudah dibekali dengan material kedap udara. Itu sebabnya, mengapa Insulated Thermal Container selalu digunakan untuk pengiriman bahan-bahan mentah seperti daging. 

baca juga : Cara terbaik memasangkan Panel surya (solar sel) dirumah sampai dapat menghasilkan listrik dari matahari

Demikianlah ulasan singkat mengenai ukuran dan tipe-tipe kontainer, sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan penambah wawasan. 

Posting Komentar untuk "3 Standar Ukuran Kontainer & Ragam Tipe Yang Perlu di Ketahui"